Ada banyak jenis deodoran yang dijual di pasaran, mulai dari roll on, spray, hingga lotion. Hal ini tak jarang membuatmu kebingungan menentukan jenis terbaik untuk digunakan. Jika diamati, masing-masing jenis deodoran memiliki keunggulan dan kelemahannya masing-masing. Yuk, kenali lebih jauh jenis-jenis deodoran yang ada. Dengan begitu, Kamu akan lebih mudah menentukan jenis deodoran terbaik yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulitmu!
Dari sekian banyak deodoran, jenis roll on menjadi salah satu yang paling umum ditemui dan banyak digunakan. Deodoran ini memiliki tekstur cair yang cenderung kental. Dalam kemasannya, terdapat sebuah bola yang berfungsi sebagai media untuk mengaplikasikan cairan deodoran pada ketiak.
Sesuai namanya, deodoran roll on diaplikasikan dengan cara memutar bola tersebut pada ketiak. Harga deodorant roll on bisa dikatakan paling terjangkau. Meski begitu, deodoran jenis ini juga lebih berisiko meninggalkan noda di pakaian jika tidak digunakan dengan hati-hati.
Selain menunggu cairan dari deodoran roll on benar-benar kering sebelum menggunakan pakaian, cara lain menghindari noda adalah memilih produk deodoran roll on yang dirancang dengan invisible technology seperti Rexona Advanced Whitening + Anti Noda Roll On.
Meskipun belum terlalu umum digunakan, banyak orang gemar menggunakan jenis lotion sebagai pilihan deodoran terbaik. Sesuai namanya, deodoran lotion dihadirkan dalam bentuk krim dan digunakan dengan cara dioleskan langsung pada ketiak. Harganya yang terjangkau dan kemasan yang mudah dibawa ke mana saja membuat deodoran lotion cukup diminati.
Di sisi lain, penggunaan deodoran lotion membuat tangan mudah kotor karena harus megoleskannya di ketiak.
Saat ini, deodoran spray semakin banyak digemari dan kerap disebut sebagai salah satu jenis deodoran terbaik. Selain penggunaannya yang praktis, kemasan spray juga dianggap paling ringan dan travel-friendly saat dibawa bepergian. Deodoran spray juga memiliki risiko lebih kecil dalam meninggalkan noda di pakaian.
Meski begitu, jenis deodoran ini umumnya lebih cepat habis apalagi jika Kamu kurang mengontrol jumlah semprotannya. Tak hanya itu, penggunaan deodoran spray juga dianggap kurang baik untuk lingkungan karena bisa menimbulkan pencemaran.
Jika dibandingkan dengan tiga jenis deodoran sebelumnya, deodoran dry serum bisa dikatakan menjadi salah satu bentuk inovasi deodoran terbaik. Sebab, deodoran dry serum memiliki beberapa keunggulan yang tidak dimiliki jenis-jenis deodoran lain.
Sesuai namanya, jenis deodoran dry serum dirancang dengan kandungan serum yang dikenal memiliki manfaat baik untuk kulit, termasuk kulit ketiak. Tak hanya berperan melawan bau badan dan keringat berlebih, deodoran dry serum juga mampu mencerahkan ketiak secara lebih efektif.
Selain itu, deodoran dry serum juga langsung kering saat digunakan, sehingga risiko meninggalkan noda di pakaian menjadi berkurang.
Sebagai merek deodoran nomor 1 di dunia, Rexona turut menghadirkan rangkaian produk Rexona Dry Serum yang terdiri dari tiga varian, yakni Rexona Dry Serum Fresh Sakura, Rexona Dry Serum Fresh Rose, dan Rexona Dry Serum Fresh Lily.
Kepraktisan dalam penggunaan deodoran bisa Kamu dapatkan, karena Rexona Dry Serum dikemas dalam direct applicable tube dan tidak perlu dioleskan dengan jari. Kamu yang memiliki kulit sensitif juga bisa menggunakannya dengan aman, karena Rexona Dry Serum dirancang dengan kandungan 0% alkohol dan sepuluh kali bahan pencerah alami.
Apapun jenis deodoran yang Kamu pilih, pastikan produk tersebut paling sesuai dengan kebutuhan dan preferensimu, ya. Jenis deodoran terbaik mana nih yang paling sesuai untukmu?
bodyandsoul.com.au/beauty/spray-vs-rollon-what-deodorant-is-better/news-cewekbanget.grid.id/read/06866749/perbedaan-deodoran-spray-roll-on-stick-dan-powder-yang-perlu-kita-tahu-supaya-enggak-bau-badan?page=all
journal.sociolla.com/beauty/3-jenis-deodoran/
livestrong.com/article/1007665-rollon-vs-stick-deodorant/
story/97f03a80b2c1b821fe29ae33bd8249e1