Kesibukan kerap menjadi alasan orang untuk tidak berolahraga. Padahal, saat ini ada banyak program latihan yang tidak banyak memakan waktu dan dapat dilakukan di mana saja. Tanpa alat, kamu pun sudah bisa berolahraga dan mendapatkan manfaatnya. Sebut saja seperti HIIT cardio (High Intensity Interval Training). Olahraga HIIT merupakan salah satu program latihan kardio yang dapat dilakukan dalam waktu singkat, antara 10 sampai 30 menit dan diselingi beberapa istirahat singkat. HIIT cardio workout sendiri memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Selain mampu membakar kalori dalam waktu singkat, olahraga kardio yang satu ini juga dapat membantu menurunkan berat badan, meningkatkan metabolisme tubuh selama beberapa jam kedepan, menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah, menambah massa otot serta membantu menurunkan berat badan. Bagian menarik dari HIIT cardio ini ada pada gerakannya yang sederhana dan dapat dilakukan tanpa peralatan khusus. Untuk kamu yang baru memulai olahraga HIIT, berikut gerakan-gerakan yang cocok untuk pemula.
Tengkurap menghadap lantai dengan siku sebagai tumpuan. Kesederhanaan gerakan plank membuatnya begitu mudah dilakukan oleh siapa saja. Meski demikian, gerakan ini sangat bagus untuk melatih otot lengan dan otot perut. Plank biasanya dilakukan dengan durasi waktu tertentu. Jika masih baru, kamu bisa memulainya dengan durasi 20 detik. Pastikan posisi tubuh dari bahu hingga kaki lurus.
Gerakan HIIT cardio yang satu ini bagus untuk memperkuat otot trisep, bahu, dada dan perut. Variasi gerakannya juga banyak. Namun jika baru memulai HIIT, kamu bisa melakukan gerakan push up biasa. Saat push up, pastikan posisi tubuh mulai dari bahu hingga kaki benar-benar lurus. Punggung jangan sampai melengkung dan pantat tidak boleh terlalu diangkat. Selain itu, lengan juga jangan terlalu terbuka ke samping.
Untuk melakukan gerakan ini, pertama posisikan tubuh seperti hendak melakukan push up. Tubuh harus lurus. Dalam posisi tersebut, tarik lutut kiri ke dada kanan dan lutut kanan ke dada kiri secara bergantian. Lakukan gerakan ini selama 20 detik.
Mulai dengan membuka kedua kaki sedikit lebih lebar dari bahu kemudian tekuk lutut hingga posisi paha lurus sejajar dengan lantai. Pastikan tubuh seimbang dan tumpuan ada pada kedua kaki. Setelah itu, kembali ke posisi berdiri. Lakukan gerakan ini selama 20 detik.
Karena gerakannya yang mirip seperti bintang, gerakan HIIT cardio ini juga sering disebut dengan star jump. Untuk melakukannya, mulai dalam posisi berdiri tegak kemudian lompat sambil membuka kedua kaki dan tarik kedua lengan ke atas kepala. Setelah itu, lompat sekali lagi sambil merapatkan kedua kaki dan tarik kedua tangan ke bawah, kembali ke posisi berdiri. Jumping jacks sangat bagus untuk melatih stamina dan jantung. Jika dilakukan secara teratur dan konsisten, tubuh tidak akan mudah lelah.
Olahraga HIIT memang berisi gerakan-gerakan yang sederhana dan dapat dilakukan tanpa alat khusus, dengan durasi yang singkat. Namun karena dilakukan dengan intensitas tinggi, latihan ini bisa sangat melelahkan dan bisa membuat keringat mengucur deras. Meski demikian, bukan berarti kamu harus kalah dengan masalah bau badan. Kamu tetap bisa melakukan gerakan HIIT cardio tanpa khawatir dengan aroma tubuh yang kurang sedap dengan menggunakan Rexona Sport Defense Roll On.
Tidak hanya bebas bau badan atau bau ketiak. Rexona juga akan memberikan kamu kesegaran dalam setiap gerakan yang kamu lakukan sehingga kamu bisa bebas bergerak dengan semangat melakukan semua aktivitas olahraga untuk menjaga tubuh tetap segar dan sehat.